Tuesday 1 December 2015

Misi Budaya ke Quanzhou China


Team Wayang Kautaman- Misi Budaya ke Quanzhou China

Pada bulan November 2015 kami terlibat pada produksi wayang Sandosa dengan lakon Jabang tetuka yang dipentaskan pada Asian Arts Festival di Quanzhou city, Fujiyan, China.
Pentas wayang ini merupakan kerjasama antara UNIMA Indonesia, Wayang Kautaman dan SENAWANGI.

Adapun para dhalang yang terlibat pada Misi Budaya kali ini antara lain adalah:
Ki Sambowo Agus Herianto (Jakarta)
Ki Nanang Hape (Jakarta)
Ki KRT Dunung Basuki (Jakarta)
Ki Wahyu Dunung Raharjo (Sukoharjo)
Ki Muhammad Irawan (Jakarta)
Ki Sigit (Pacitan)
ki Jungkung Setyo Utomo (Karanganyar)

Bersama Presiden UNIMAIndonesia Drs. T.A. Samodra Sriwidjaja dan PimpinanWayang Kautaman Ir.Retno Irawati Surono

Menunggu jemputan... setelah pentas di Jinjiang Old Town

Sandosa... In Action

Masuk Quanzhou TV.. Ki Wahyu Dunung Raharjo feat Ki Sambowo Agus Herianto

Selama Perjalanan Jakarta-Hongkong-Xiamen, kami tetap mengenakan blangkon gaya Yogyakarta... I Love Indonesia


Thursday 1 October 2015

Workshop pembuatan wayang FWI 2015

Pada September 2015 kami menerima kehormatan untuk melaksanakan workshop pembuatan wayang pada acara Festival Wayang Indonesia (FWI) 2015 yang diselenggarakan di Kota Tua Jakarta.


Pamflet FWI 2015

Acara ini diselenggarakan oleh Museum Wayang, SENAWANGI, dan PEPADI pusat.Worksho kali ini mendapatkan antusiasme yang sangat tinggi dari teman teman siswa-siswi SMA di sekitar Jakarta. Para siswa tekun mengikuti setiap penjelasan tentang pembuatan wayang, serta sangat tertarik untuk mencoba menyungging (memberi warna) wayang kulit.

Antusias
Menyungging wayang
We Love Wayang
Selain melayani workshop pembuatan wayang kulit pada undangan event, kami juga mempersilakan sekolah-sekolah atau instansi yang lain untuk mengunjungi workshop pembuatan wayang di sanggar kami yakni:

Sanggar Sang Pamarta

Desa Ngabeyan, RT 04/02 Kecamatan Kartasura,
Kabupaten Sukoharjo 57165

Cp. Wahyu Dunung Raharjo
085647239348 (sms/telp/WA)




Salam Budaya!!!

Wednesday 2 September 2015

Misi ke Slovenia 2015

Haleluyah.... Pada bulan Agustus 2015 kami diundang kembali menjadi anggota Misi Budaya ke Slovenia. Acara ini merupakan kerjasama antara Imago Sloveniae, SENAWANGI, dan Gedung wayang Kautaman Jakarta. Pada tour budaya kali ini menampilkan Pentas wayang kolaborasi dalang muda di Murska Sobota, dan di Ljubljana, selain itu juga diadakan konser gamelan pada Summer Festivals di Ljubljana, juga diadakan workshop pembuatan wayang kulit.

Seluruh ANggota team Misi budaya berfoto bersama ketua Imago Sloveniae

Edisi selfie di Kastil Slovenia

Old Town Ljubljana- Edisi kangen istri... hehehe

Edisi perpisahan setelah rangkaian acara

Team Misi Budaya Slovenia ceria dari kanan ke kiri- KRT Kidung (Jakarta), Ki Wahyu Dunung (Sukoharjo), Ki Decky Darmaya (Sragen), Den Gala (Bogor), Ki Bimo Sinung (Jakarta), Mbak Santi Dwisaputri (Jakarta), Nyi Selvi Tri Hapsari (Solo), Ki Pandi Tatwo (Jakarta), Dewa Indra (Bandung)

Tuesday 7 July 2015

Gamelan Sanggar Sang Pamarta- Menerima Pesanan

Menerima pesanan perangkat gamelan Jawa baik per-unit maupun per-set. Gamelan dibuat dengan kualitas gangsa (perunggu) terbaik dan rancak kayu jati berusia tua yang diukir indah. Juga melayani pesanan gong peresmian, gong gereja, gawangan kelir, dan juga kotak wayang. Ada beberapa pilihan warna rancak yang bisa disesuaikan dengan selera yakni plitur, serta kombinasi cat dan prada emas.

Gamelan Dijual -Sanggar Sang Pamarta

Gamelan Dijual - Sanggar Sang Pamarta

Gamelan Dijual - Sanggar Sang Pamarta
Menerima pesanan untuk tender pengadaan gamelan, dengan berbagai spek yang sesuai dengan kriteria tender yang diminta.
Tersedia gamelan dengan bahan perunggu super dengan harga 300 juta rupiah
Juga tersedia gamelan kombinasi baja dan kuningan dengan harga 100 juta rupiah
Berbagai rancak gamelan

Ukiran rancak kualitas jossss

berbagai jenis rancak gamelan

Gawangan Kelir kayu Jati ukuran 4 meter

Gawangan kelir setelah dirakit

Menerima pesanan kotak wayang


Sanggar Sang Pamarta
Desa Ngabeyan, RT 004/ 002 Kartasura Sukoharjo, Jawa Tengah

Cp. Wahyu Dunung Raharjo
085741930557 (telp/sms/WA)

Wednesday 10 June 2015

Menerima Pesanan Gong Peresmian

Menerima pesanan berbagai jenis , motif, dan ukuran gong peresmian. Juga menerima pesanan gong untuk keperluan ibadah gereja katholik. Gong terbaik dibuat dari bahan perunggu yang ditempa, adapun gayor gong terbuat dari kayu jati pilihan. Motif ukiran gayor sesuai dengan kebutuhan dan selera pemesan. Bisa juga disertakan logo instansi, sekolah, maupun hotel pada motif ukiran gayor.

Gong peresmian pesanan salah satu Hotel di Solo

Gong peresmian pesanan Gereja St. Mikael Indramayu
Gong peresmian pesanan gereja St.Maria Bandung
Ready Stock Gong Peresmian motif Ukir-ukiran

Gong Peresmian Motif nagan Pesanan Fakultas Pertanian UNS

Gong Peresmian Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret Surakarta

 Sanggar Sang Pamarta
Desa Ngabeyan, RT 004/ 002 Kartasura Sukoharjo, Jawa Tengah

Cp. Wahyu Dunung Raharjo
085647239348 (telp/sms/WA) 
Logo instansi di atas gong

Thursday 5 March 2015

Puppets Exchange Programme - Manila, Filiphina

Puji Tuhan!
Pada bulan Februari 2015 Ki Wahyu Dunung Raharjo terbang ke Manila Filiphina, karena ditunjuk untuk mewakili wayang kulit Indonesia pada acara Puppets Exchange Programme yang diadakan oleh Asean Foundation bekerjasama dengan SENAWANGI Indonesia.
Masyarakat Filiphina antusias untuk mengenal Wayang Kulit- Foto diambil dari Asean Foundation

Workshop Wayang Indonesia feat Mbak Santi Dwisaputri
Acara ini meliputi workshop wayang, seminar, serta pentas kolaborasi antara Wayang Indonesia dengan pertunjukkan boneka dari Filiphina dan Vietnam.

Melalui acara ini kami sangat senang karena bisa mengenalkan wayang Indonesia ke manca negara dan diperbolehkan berkolaborasi dengan seniman dari luar negeri.

Foto bersama team puppet dari Filiphina

Bersama Bp Hari Swasono (SENAWANGI), Mrs Thuy Thien (Vietnam), Santi Dwisaputri (Jakarta), Den Gala (Wayang golek) dan ibu Dr. Sri Teddy Rusdy

Sunday 18 January 2015

Wayang Wahyu di Sambirejo, Sragen

Pada tanggal 29 Desember 2014, Sanggar Sang Pamarta melayani pementasan wayang wahyu di dukuh gamping, desa Jambean, Sambirejo, Sragen. Tepatnya di Rumah Doa "Lembah Sion" yang dipimpin oleh bapak Pdt. Andreas.

Pergelaran kali itu dalam rangka menyambut tahun baru 2015. pergelaran yang diselenggarakan malam hari dan berdurasi 3 jam tersebut mengambil judul lakon "Kamardikan sejati", yakni mengisahkan tentang kisah pertama kalinya manusia (Adam-Hawa) diciptakan hingga cerita tentang Tuhan Yesus disalib dan naik ke Sorga. 

Pentas wayang wahyu "Kamardikan sejati" 2014

Pencobaan si jahat

Adam hawa. tumbuhan, dan binatang

Jatuh ke dalam dosa

Penciptaan manusia

Gusti nyabda "Dumadia padhang"

Lucifer berperang melawan Mikael


Ada yang luar biasa dari pentas wayang wahyu kali itu, yakni bapak kepala desa berkenan hadir dan memberikan sambutan, selain itu ibu-ibu team PKK juga berkenan untuk mengisi gendhing-gendhing karawitan di awal pergelaran. Sungguh suasana kebersamaan yang luar biasa...

Doakan pelayanan kami terus mampu dipakai Tuhan sesuai dengan rencanaNYa.....

Wednesday 7 January 2015

GAMELAN DIJUAL.....MURAH

Salam sejahtera bagi kita semua dan selamat NATAL 2014 dan tahun baru 2015
Bagi saudara yang sedang mencari alat musik gamelan untuk latihan maupun keperluan ibadah, barangkali tertarik dengan penawaran di bawah ini.

Dijual seperangkat gamelan Jawa komplit Pelog dan Slendro (TANPA PERANTARA)

Harga Rp. 45.000.000,00 (empat puluh lima juta rupiah)

Hubungi kami segera, bisa COD lokasi di Klaten

Wahyu Dunung Raharjo
085647239348
pin BB    51B1EB24


berikut fotonya